- 30 September 2021
Flowchart adalah penggambaran secara grafik dari tahapan penyelesaian suatu masalah yang terdiri atas sekumpulan simbol, dimana masing-masing simbol mempresentasikan suatu kegiatan tertentu. Flowchart merupakan cara penyajian dari suatu algoritma program.
Fungsi Flowchart
Fungsi flowchart adalah digunakan untuk menganalisa,mendesain,mendokumentasikan dan memanajemen sebuah proses atau program diberbagai bidang.
Simbol Flowchart
Dalam menggambar sebuah flowchart diperlukan simbol-simbol yang representatif agar urutan atau tahapan suatu penyelesaian masalah yang digambarkan dengan flowchart dapat terlihat secara jelas dan mudag dipahami.
Simbol-simbol yang dipakai dalam flowchart dibagi menjadi 3 kelompok.
1. Flow Direction Symbols
Simbol ini digunakan untuk menghubungkan simbol satu dengan yang lain yang disebut juga connecting line.
1) Simbol Arus atau Flow
2) Simbol Communication Link
3) Simbol Connector
4) Simbol Offline Connector
2. Processing Symbols
Simbol ini menunjukkan jenis operasi pengolahan dalam suatu proses/prosedur.
1) Simbol Proses
2) Simbol Manual
3) Simbol Decision
Simbol yang menunjukkan suatu kondisi tertentu yang akan menghasilkan dua kemungkinan jawaban yaitu ya atau tidak.
4) Simbol Predefined Process
5) Simbol Terminal
6) Simbol Keying Operation
Simbol yang menyatakan semua jenis operasi yang diproses dengan menggunakan suatu mesin yang mempunyai keyboard.
7) Simbol Offline Storage
8) Simbol Manual Input
3. Simbol Input atau Output
Simbol yang menunjukkan jenis peralatan yang digunakan sebagai media input atau output.
1) Simbol Input atau Output
2) Simbol Punched Card
3) Simbol Magnetic Tape
4) Simbol Disk Storage
5) Simbol Document
6) Simbol Display
Komentar
Posting Komentar